Jadikan Pelajar Yang Disiplin Babinsa Beri Materi PBB di SD N Wiromartan

    Jadikan Pelajar Yang Disiplin Babinsa Beri Materi PBB di SD N Wiromartan
    Babinsa Koramil 11/Mirit Kodim 0709/kbm Serka Ramino dan Serda Wito memberikan materi Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada Siswa siswi SD N  Wiromartan

    KEBUMEN - Jadikan Siswa/siswi yang disiplin dan terampil baris berbaris, Babinsa Koramil 11/Mirit Kodim 0709/kbm Serka Ramino dan Serda Wito memberikan materi Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada Siswa siswi SD N  Wiromartan, Kecamatan Mirit, Kabupaten Kebumen, Provinsi Jawa Tengah. Sabtu, (07/01/2023).

    Serka Ramino menyampaikan bahwa latihan ini bertujuan untuk membentuk karakter para siswa siswi agar lebih disiplin dan memupuk jiwa nasionalisme sekaligus untuk membina para siswa siswi agar terampil dalam melaksanakan kegiatan baris berbaris.

    Dalam kegiatan ini Babinsa melatih secara teori dulu lalu praktek PBB, dan disiplin derap langkah yang tegas dan kompak akan sangat mempengaruhi jiwa dan semangat para siswa siswi, ada banyak materi PBB yang berikan mulai dari gerakan ditempat, gerakan terbatas dan gerakan berpindah tempat.

    Terlihat para siswa siswi begitu antusias dalam menerima materi yang diberikan oleh Babinsa, karena memang Babinsa menyampaikan materi secara simpel dan mudah diterima oleh siswa siswi.

    “Pelatihan ini tidaklah cukup dengan hanya dengan belajar baris berbaris saja , karena tujuan pelatihan siswa siswi adalah untuk menciptakan kader kader terampil dan pintar serta mengenal bangsanya sehingga pada akhirnya terbentuklah generasi bangsa yang kuat, baik secara fisik maupun mental.

    Redaksi: Pendim 0709/Kebumen

    kebumen jateng
    Nurfaizin

    Nurfaizin

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 0709/Kebumen Hadiri Peresmian Masjid...

    Artikel Berikutnya

    Tugas Perdana Sebagai Babinsa Bendungan,...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Bantu Pencegahan Penyakit Kaki Gajah, Babinsa Kuala Kencana Dampingi Petugas Kesehatan Pada Saat Survey dan Pengambilan Sampel Darah
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa

    Tags